Mau Kuliah di Jerman? Berikut Ini Daftar Universitas Terbaik yang Bisa Kamu Pertimbangkan

Jessica,
0
Institut Teknologi Karlsruhe - frontiersinblog.files.wordpress.com

Jerman adalah salah satu negara maju di dunia yang memiliki sistem pendidikan berkualitas. Kualitas pendidikannya sudah diakui di tingkat internasional yang menjadikan beberapa tempat perkuliahan di antaranya masuk ke dalam daftar universitas terbaik dunia. Selain itu, biaya pendidikan yang ditawarkan di negara tersebut juga tergolong terjangkau. Tidak mengherankan jika banyak pelajar internasional tertarik untuk melanjutkan kuliah di Jerman.

Apakah kamu berminat untuk mengenyam pendidikan di bangku universitas Jerman? Jika iya, tidak perlu khawatir karena Jerman menawarkan berbagai univesitas tersohor. Jurusan-jurusan yang tersedia juga beragam dengan akreditasi terbaik. Penasaran? Yuk, simak daftar universitas terbaik yang bisa kamu pertimbangkan jika ingin kuliah di Jerman.

Freie Universitat Berlin

Freie Universitat Berlin - uncubemagazine.com

Freie Universitat Berlin – uncubemagazine.com

Universitas yang berlokasi di pinggiran kota Berlin ini adalah salah satu universitas besar yang menyandang status akreditasi. Perguruan tinggi ini menawarkan beragam program gelar S1, S2, hingga S3. FUB juga menerima mahasiswa internasional dan menyediakan fasilitas lengkap dan terbaik untuk setiap mahasiswa dan mahasiswinya. Selain itu, kampus yang berdiri sejak tahun 1948 ini juga memberikan kesempatan untuk studi ke luar negeri, pertukaran mahasiswa, dan kuliah online.

Technical University of Munich

Technical University of Munich - static.yocket.in.com

Technical University of Munich – static.yocket.in.com

Dibangun sejak tahun 1868, Technical University of Munich (TUM) adalah salah satu universitas teknologi terbesar yang ada di negara Jerman. Perguruan tinggi ini memiliki tiga gedung kampus yang semuanya berlokasi di utara kota Munich. Pada awal pembangunannya, yaitu tahun 1868, universitas ini ditujukan untuk pengembangan agrikultural (teknologi pertanian). Namun, seiring dengan perkembangan teknologi yang semakin pesat, universitas ini mulai mengembangkan berbagai jurusan untuk mahasiswa dalam maupun luar negeri.

Heidelberg University

Heidelberg University - bestvaluecolleges.org.com

Heidelberg University – bestvaluecolleges.org.com

Ingin kuliah di Jerman? Heidelberg University ini bisa menjadi rekomendasi yang dapat kamu pertimbangkan. Selain menyandang gelar sebagai salah satu universitas terbaik di Jerman, Heidelberg University juga dikenal sebagai perguruan tinggi tertua di negara tersebut. Oleh karena itu, reputasi kampus yang sudah berdiri sejak tahun 1386 ini nampaknya sudah tidak perlu diragukan lagi. Mahasiswa yang menempuh pendidikan di bangku Heidelberg University juga tergolong multikultural karena berasal dari 130 negara.

Hamburg University

Hamburg University - hamburg-news.hamburg.com

Hamburg University – hamburg-news.hamburg.com

Didirikan pada tahun 1919, Hamburg University adalah salah satu perguruan tinggi terbaik dan terbesar di Jerman. Universitas ini memiliki lebih dari 180 gedung fasilitas publik, seperti auditorium, perpustakaan, stasiun, lapangan kota, observatorium, hingga rumah sakit. Jumlah mahasiswa yang mengambil studi di perguruan tinggi ini juga tergolong besar. Lulusan dari universitas ini juga patut diacungi jempol; alumninya berhasil meraih gelar nobel dari berbagai bidang.

Institut Teknologi Karlsruhe

Institut Teknologi Karlsruhe - frontiersinblog.files.wordpress.com

Institut Teknologi Karlsruhe – frontiersinblog.files.wordpress.com

Institut Teknologi Karlsruhe (Karlsruhe Institut für Technology) adalah salah satu dari 10 perguruan tinggi terbaik di Eropa dalam bidang teknik dan IPA. Universitas yang tergolong tua ini sudah berdiri sejak tahun 1825. Pada mulanya, perguruan tinggi ini adalah politeknik sebelum berubah menjadi institut pada tahun 1885. Institut Teknologi Karlsruhe juga menjadi tempat penelitian komputer tercepat di negara Jerman. Nah, buat kamu yang tertarik kuliah di Jerman dan ingin mengambil jurusan komputer, universitas ini adalah pilihan yang tepat.

Nah, itu dia daftar universitas terbaik yang bisa kamu pertimbangkan jika berencana kuliah di Jerman. Bagaimana, tertarik kuliah di sana? Yuk, mulai sekarang persiapkan diri kamu sebaik mungkin agar bisa menempuh pendidikan di perguruan terbaik unggulan negara Jerman.

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Be the first to write a comment.

Your feedback

× Available Space for Lease