Ini Dia 5 Pekerjaan Sampingan yang Cocok untuk Mahasiswa

Jessica,
0
Pekerjaan Sampingan

Mahasiswa tidak harus menghabiskan seluruh waktunya untuk belajar lho. Anda juga bisa mengisi masa kuliah ini supaya lebih bermanfaat. Misalnya dengan mengambil pekerjaan sampingan.

 

Ada banyak pihak yang memang lebih suka mempekerjakan mahasiswa. Alasannya beragam. Pertama, mahasiswa dianggap masih memiliki banyak energi dan semangat. Kedua, mahasiswa juga dapat dibayar dengan lebih murah dibandingkan mereka yang sudah menyandang gelar.

 

Nah, kalau Anda masih berstatus mahasiswa dan berminat mencari penghasilan tambahan, simak saja yuk apa saja pekerjaan sampingan yang ideal untuk Anda? Ini dia:

 

1. Panitia Event Organizer

Pekerjaan Sampingan

marshallinternationalcasecomp.com

Setiap tahun, terutama di kota-kota besar, ada banyak acara yang digelar, terutama terkait konser, pameran, dan olahraga. Nah, Anda bisa mendaftarkan diri sebagai panitia acara-acara tersebut.

 

Anda hanya perlu bekerja amat keras ketika acara akan berlangsung. Selain itu, biasanya Anda tidak hanya akan mendapatkan honor sebagai panitia, tetapi juga jatah makan siang/malam berupa nasi kotak.

 

Bukan hanya bisa memberikan penghasilan tambahan, menjadi panitia acara semacam ini juga akan memberikan Anda pengalaman berharga dan juga jaringan pertemanan yang lebih luas.

2. Barista Kafe

Pekerjaan Sampingan

elearn.id

Tahukah Anda? Tren kafe-kafe unik dan edgy semakin marak saja dari tahun ke tahun. Seperti di tahun 2019 ini, sedang marak tren kopi dengan gula aren dan hiasan cair lainnya.

 

Kafe-kafe ini juga lebih suka mempekerjakan mahasiswa, karena mereka dianggap lebih memahami tren terkini serta lebih bersemangat dalam bekerja.

 

Bila Anda takut jadwal bekerja bentrok dengan jadwal kuliah, bicarakan kepada pihak kafe sebelumnya. Kafe biasanya akan menaruh Anda ke shift yang tidak bertabrakan dengan jadwal kuliah Anda.

3. Guru Les

Pekerjaan Sampingan

ganeshacollege.com

Sebagai mahasiswa, Anda tidak hanya bisa menimba ilmu, tetapi juga memberikan ilmu kepada orang lain. Salah satunya adalah dengan melakukan pekerjaan sampingan menjadi guru les untuk anak-anak sekolah.

 

Anda bisa mengajarkan berbagai ilmu yang didapatkan di bangku kuliah, atau mata pelajaran lain yang Anda kuasai. Dengan begitu, ilmu yang Anda miliki pun tidak sia-sia.

 

Anda dapat mengajar privat atau mengajar sekelompok orang secara bersama-sama. Pada umumnya, honor sebagai guru les juga cukup lumayan untuk menunjang kehidupan anak kuliah.

4. Penulis Konten

Pekerjaan Sampingan

ugetuget.com

Seiring dengan berkembangnya teknologi, pekerjaan sebagai penulis konten juga banyak dijadikan pekerjaan sampingan. Profesi ini bahkan bisa dilakukan di mana saja, termasuk di rumah.

 

Untuk dapat menjadi penulis konten internet yang baik, Anda harus paham mengenai teknik SEO, PUEBI (Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia), grammar bahasa Inggris, dan juga rajin memperluas wawasan. Pasalnya, penulis konten harus bisa menulis dengan berbagai topik.

 

Selain itu, pekerjaan sampingan sebagai penulis konten ini menuntut ketepatan waktu. Bila Anda tidak tepat waktu dalam mengirim konten, maka klien tidak akan percaya lagi kepada Anda.

5. Desainer Grafis/Ilustrator

Pekerjaan Sampingan

id.wikipedia.org

Bila Anda memiliki kemampuan menggambar yang baik, maka Anda juga bisa memilih pekerjaan sampingan sebagai desainer grafis atau ilustrator lepas (freelance). Layaknya penulis konten, pekerjaan sebagai desain grafis atau ilustrator lepas juga dapat dikerjakan di mana saja.

 

Pastikan Anda memiliki laptop yang dapat menunjang kinerja Anda ini. Semakin banyak portofolio Anda di bidang ini, maka semakin tepercaya pula Anda dan semakin banyak klien yang akan tertarik pada Anda. Ingat, ketepatan waktu juga sangat diperlukan lho dalam pekerjaan sampingan ini.

 

Itulah beberapa pekerjaan sampingan yang dapat dikerjakan oleh mahasiswa. Namun ingat, meskipun Anda merasa senang dan dapat mengaktualisasikan diri melalui pekerjaan-pekerjaan tersebut, jangan pernah lupa dengan kewajiban utama Anda sebagai mahasiswa. Jangan sampai pekerjaan-pekerjaan sampingan membuat Anda terlambat lulus, ya.

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Be the first to write a comment.

Your feedback

× Available Space for Lease