Flamingo Studio

Flamingo Studio didirikan pada tahun 2000 oleh Ms. Angelique Arlianty yang kini bertindak sebagai principal dan artistic director. Dengan menggunakan international syllabus, Flamingo Studio menyediakan kelas-kelas tari yang berkualitas disertai dengan fasilitas terbaik.

Kelas yang tersedia di Flamingo Studio adalah sebagai berikut :

  1. Pre-Ballet (2 – 4 tahun)

Pre-Ballet melatih murid untuk mengembangkan kemampuan imajinasi, koordinasi dan keseimbangan tubuh disertai flexibility dan musicality. Di kelas ini murid dipersiapkan untuk mempelajari teknik dasar tari Ballet dan Jazz.

  1. Baby Ballet (3,5 – 6 tahun)

Pada level ini murid mulai diperkenalkan dengan syllabus dan terminology ballet menggunakan teknik pengajaran yang disesuaikan dengan usia anak (active learning, full of singing and role playing)

  1. Classical Ballet (6 tahun keatas)

Kelas Ballet di Flamingo Studio menggunakan Syllabus Royal Academy of Dance (RAD) yang

merupakan syllabus dari London. Tingkat tari ballet mulai dari Graded sampai dengan Advanced.

  1. Jazz (5,5 tahun keatas)

Kelas Jazz di Flamingo Studio menggunakan Syllabus Associate Dance Arts for Professional Teacher (ADAPT) yang merupakan syllabus dari Canada. Tingkat tari Jazz mulai dari Junior sampai dengan Advanced.

  1. Hip Hop

Hip Hop merupakan tarian modern penggabungan gerakan kontemporer, street dance, dan diajarkan teknik locking, popping, dll.

  1. Tap

Kelas Tap mengajarkan murid menitik beratkan ritme pada kekuatan kaki dengan sepatu khusus, dengan menggunakan ADAPT syllabus sebagai standar.

  1. Ballroom

Kelas Ballroom bisa dilakukan berpasangan ataupun perorangan (social dance), disini murid Belajar untuk menari dan bekerjasama dengan pasangan. Murid akan diajarkan berbagai variasi dari latin ballroom (cha-cha-cha, rhumba, jive, samba, dan paso doble) dan ballroom (waltz, quick step, tango, foxtrot)

Jam Operasional

– Senin – Jumat 10:00 – 19:00
– Sabtu 09:00 – 15:00

Daftar tenant ini

× Available Space for Lease